SUMENEP, --- Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Sumenep menyediakan 5 Rumah Potong Hewan (RPH) bagi masyarakat yang akan melakukan penyembelihan hewan kurban, Jumat (08/07/2022).

Arif Firmanto, S.TP., M.Si berharap masyarakat menyembelih hewan kurban di RPH, supaya lebih terjamin. Karena di RPH itu, hewan kurban diperiksa apakah aman dan layak untuk disembelih,”.

Lima RPH yang disediakan itu berada di Kecamatan Kota, Kecamatan Manding, Kecamatan Lenteng, Kecamatan Ganding, dan Kecamatan Gapura, "Ungkapnya Kepala DKPP Sumenep.

Ia menjelaskan, di RPH ada dokter hewan dan paramedis. Mereka akan memeriksa kesehatan hewan ternak yang akan disembelih. Karena pada prinsipnya, hewan kurban yang akan dipotong harus benar-benar sehat.

“Di saat wabah PMK, kesehatan hewan kurban benar-benar harus diperhatikan. Karena itu, jika pemotongan hewan kurban di RPH, keamanannya akan lebih terjamin,” Tandasnya.

Ia meminta masyarakat segera melapor kepada petugas atau call center 112 jika menemukan hewan ternak yang sakit. Setelah menerima laporan, maka menemukan akan turun ke lokasi untuk melakukan penanganan.

“Silahkan sampaikan pada kami jika ada hewan ternak baik sapi maupun kambing yang sakit, agar dapat segera mendapatkan penanganan,” ucapnya.

Berdasarkan data DKPP, kasus Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di Kabupaten Sumenep per tanggal 4 Juli 2022, hewan ternak yang sakit sebanyak 4.701 ekor, sembuh 2.956, dan mati delapan ekor. Wabah itu tersebar di 20 Kecamatan di Kabupaten Sumenep. (*)